BMW Siapkan Mobil Impian Vision Next 100 dengan Sejuta Keunggulan dan dengan Segala kecanggihannya...




Ada yang unik dari perayaan ulang tahun BMW kali ini, pasalnya perusahaan otomotif tersebut akan merayakan usia seabadnya dengan cara yang berbeda dari pada biasanya. Di usianya yang ke 100 tahun ini, BMW akan meluncurkan produk terbarunya yang bernama Vision Next 100.
Vision Next 100 khusus dirancang sebagai kendaraan roda 4 yang diproyeksikan sebagai mobil masa depan dengan body yang terbuat dari super fleksibel 3 Dimensi. Mobil ini termasuk ke dalam jenis mobil sedan sport yang dilengkapi dengan berbagai fitur canggih untuk memanjakan pengemudi maupun penumpang yang menaikinya.  Selain itu, mobil ini juga didukung dengan fitur teknologi terbaru seperti autonomous driving (auto pilot) dimana mobil ini bisa berjalan sendiri tanpa adanya supir.
BMW juga menawarkan mobil masa depan Vision Next 100 ini dengan dua tipe variasi yaitu Boost dan Ease. Boost sendiri digunakan untuk mendapat pengalaman mengemudi mobil BMW secara manual sedangkan Ease digunakan untuk merasakan fitur-fitur rancangan BWM sebagai mobil otonom tanpa harus mengendalikan kemudi strirnya. Cara kerja Ease ini cukup dengan menggunakan panel komputer yang terletak di bagian dashboard tengah, selanjutnya pengemudi tinggal mengatur tujuan perjalanannya. Setelah itu, pengemudi bisa melakukan aktivitas lain di dalam mobil, misalnya ingin tidur atau berbicara dengan penumpang lainnya tanpa harus mengemudikan mobil tersebut. Karena secara otomatis stir mobil Vision Next 100 ini akan masuk ke dalam dasbor dimana pengemudi duduk.
Tidak hanya itu saja,  keistimewaan dari mobil Vision Next 100 ini juga bisa melihat ke depan dengan kamera tersembunyi yang ditampilkan seperti arah pandang pengemudi. Kamera tersembunyi ini akan menembus pandangan apabila mobil sedang berada di belakang truk besar saat di jalanan. Maka, secara otomatis kamera tersebut dapat menjangkau pandangan di depan truk. Dan pada layar mobil akan tampak truk dengan tampilan semi transparan.
Pada bagian ban depan dan belakang juga tak kalah menjadi pusat perhatian, karena saat mobil berbelok maka bagian depan ban akan terlihat seperti sisik yanng merenggang dan merapat saat terjadinya perubahan arah mobil. Sangat menarik bukan? Tapi sayangnya penjualan mobil ini baru direncanakan di negara Amerika Serikat, Inggris dan Cina saja pada tahun 2017 mendatang.


0 Response to "BMW Siapkan Mobil Impian Vision Next 100 dengan Sejuta Keunggulan dan dengan Segala kecanggihannya..."

Posting Komentar